Antisipasi Covid-19, Ketua Fraksi NasDem Maybrat Desak Pemprov Papua dan Papua Barat Lakukan Lockdown

Maybrat, TN – Ketua Fraksi partai NasDem DPRD Maybrat, Yonas Yewen, minta pemerintah provinsi Papua dan Papua Barat seharusnya mengambil keputusan lockdown terkait penyebaran virus corona (Covid-19) di tanah Papua.

“Kami desak kedua pemerintah baik Papua maupun Papua Barat agar segera melakukan lock down di tanah Papua, terkait penyebaran corona virus, ” ujar Politisi muda partai NasDem, Yonas Yewen, kepada media ini, Rabu (25/3).

Menurutnya, Keputusan lock down sebagai keputusan yang tempat dalam meminimalisir sekaligus menekan penyebaran virus corona atau Covid-19 di tanah Papua.

Dikatakan, Kedua gubernur di tanah Papua kiranya mengambil langkan cepat dan tepat untuk menyelamatkan tanah Papua dari penyebaran Covid-19 yang hingga kini semakin merajalela.

“Pak gubernur kedua provinsi, baik Papua maupun Papua Barat, agar tetap serius menangani persoalan penyebaran virus mematikan yang sudah mulai mewabah di tanah air ini. Saran kami supaya tidak memperhatikan kepentingan ekonomi semata, melainkan utamakan keselamatan masyarakat di tanah Papua.