Berita

300 Pejabat Eselon IV Pemkab Merauke Dilantik

×

300 Pejabat Eselon IV Pemkab Merauke Dilantik

Sebarkan artikel ini
Pelantikan pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Merauke. Foto-Getty/TN

TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Wakil Bupati Merauke, H. Riduwan memimpin acara pengambilan sumpah/janji dan pelantikan pejabat pengawas (Eselon IV) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Merauke tahun 2022.

1495
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Sebanyak 300 pejabat Eselon IV tersebut dituntut untuk bekerja cerdas dan kreatif dalam segala hal, guna melancarkan seluruh program sesuai tupoksinya. Khusus bagi orang asli Papua, Bupati Merauke Romanus Mbaraka tegaskan rajin masuk kantor dan menjalankan tugas tidak hanya banyak bicara tetapi buktikan dengan hasil kerja nyata.

“Khusus untuk anak hitam keriting, kerja rajin jangan mulut besar, rajin masuk kantor. Orang sudah jadi PNS itu wajib kerja jangan main-main dengan gaji,” ajak Romanus di Swissbel Hotel Merauke, Selasa (14/6/2022)

Romanus juga berharap semua Aparatur Sipil Negara lebih kreatif dan disiplin bukan mencari alasan tidak dikasih pekerjaan oleh atasan. “Kamu harus bisa menguasai tugas sehingga mampu mengerjakannya,” tandas Romanus Mbaraka.