TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi naiknya peringkat timnas Indonesia dalam ranking FIFA ke posisi-125. Skuad Garuda saat ini menduduki peringkat 125 dunia dengan koleksi 1.135,11 poin.
Keberhasilan itu tidak terlepas dari tangan dingin Erick Thohir di kursi kepengurusan PSSI. Eks bos Inter Milan itu sukses mendongkrak peringkat timnas Indonesia yang semula di posisi 151 hingga melesat ke peringkat 125 dunia.
Dibawah kepemimpinan Erick Thohir performa timnas Indonesia tidak bisa dianggap remeh. Buktinya, skuad Garuda berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Selain itu, tahun ini, Tim Merah-Putih juga berhasil menembus tiga kategori Piala Asia: U-17, U-20, dan tim senior.
Dalam wawancara bersama media Italia Corriere dello Sport, Erick menyebut timnas Indonesia memiliki kualitas yang mumpuni namun belum dikeluarkan seutuhnya. Ia mengibaratkan saat ini skuad Garuda adalah ‘raksasa yang terdidur’.
“Timnas Indonesia adalah raksasa yang sedang tidur. Meski memiliki potensi yang besar, di masa lalu sepak bola tidak dikelola dengan cara yang tepat, profesional, dan transparan,” kata Erick Thohir dalam wawancara tersebut dikutip di Jakarta, Jumat (29/11/2024),
Namun, lambat laun timnas Indonesia mulai menunjukkan tajinya sebagai negara yang tumbuh dengan darah sepak bola kuat.
Hal itu semakin jelas saat timnas Indonesia berpeluang lolos ke ajang Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pada masa kepengurusan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI, posisi Indonesia dalam peringkat FIFA mengalami tren meningkat. Saat Erick terpilih menjadi Ketua Umum PSSI pada Februari 2023, Indonesia berada di posisi ke-151 dengan mengacu kepada daftar yang dirilis pada Desember 2022.
Memasuki April 2023, peringkat timnas Indonesia naik ke posisi ke-149, kemudian sempat turun satu strip ke posisi ke-150 pada Juni dan bertahan di sana sampai Juli 2023, sebelum kembali melonjak ke posisi ke-125 pada November 2024.