TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan pemerintah akan memindahkan pelabuhan impor atau entry point untuk sejumlah komoditas industri tertentu ke wilayah Indonesia timur.
Adapun tiga titik yang ditetapkan sebagai pelabuhan impor yakni Pelabuhan Bitung di Sulawesi Utara, Pelabuhan Kupang di Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Pelabuhan Sorong di Papua Barat Daya.
Agus berpendapat, hal tersebut bertujuan melindungi pasar domestik industri manufaktur dalam negeri.
“Ini sesuai dengan usulan memindahkan pintu masuk barang impor dalam rangka mengamankan pasar domestik bagi produk dalam negeri sekaligus meningkatkan kapasitas logistik di Indonesia,” ujar Agus dilansir dari siaran pers Kemenperin, Selasa (5/11/2024).
Agus merincikan, beberapa komoditas yang jadi prioritas program pemindahan itu antara lain elektronik, tekstil dan produk tekstil (TPT), pakaian jadi, alas kaki, kosmetik, keramik, katup, dan obat tradisional.
Politisi Golkar itu mengungkap alasan pemindahan entry point untuk sejumlah komoditas tersebut karena rawan terhadap serbuan barang impor murah atau ilegal.
“Dengan demikian, pemindahan pelabuhan impor ke kawasan Indonesia bagian timur akan menjadi fokus Kabinet Merah Putih,” kata Menperin Agus Gumiwang.