TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1,Ridwan Kamil, memanjatkan doa terbaiknya di hari ulang tahun Presiden terpilih Prabowo Subianto yang ke-73 tahun.
“Saya atas nama pribadi, atas nama semua yang ada di lingkungan saya, menghaturkan selamat ulang tahun untuk Pak Prabowo Subianto,” ujar Ridwan Kamil di Sofyan Hotel, Cut Meutia, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (17/10/2024).
Ridwan Kamil berharap Prabowo selalu diberikan kesehatan oleh Sang Maha Pencipta. Tak hanya itu, Ridwan Kamil juga berdoa agar Prabowo sukses memimpin Indonesia dalam lima tahun ke depan bersama Gibran Rakabuming Raka.
“Semoga panjang umur, sehat selalu, selalu dalam keberkahan, dalam keselamatan, dalam kemuliaan, dijauhi dari mara bahaya, dan sukses menjadi presiden RI ke-8 dengan Mas Gibran juga. Khusus pak Prabowo saya doakan sehat sukses lahir batin,” kata Ridwan Kamil.
Prabowo yang merupakan seorang pengusaha dan politikus ini lahir pada 17 Oktober 1951. Prabowo mengawali kariernya sebagai prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI). Dia pernah menjabat Danjen Kopassus hingga Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) ke-22.
Prabowo merupakan presiden terpilih periode 2024-2029 dan akan dilantik bersama Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober 2024. Mereka berdua akan menggantikan Joko Widodo dan Maruf Amin.
Prabowo merupakan presiden ketiga di Indonesia yang berlatar belakang militer setelah Soeharto dan Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sebelum menjadi presiden terpilih, Prabowo diberikan kepercayaan sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) di kabinet Joko Widodo-Maruf Amin.