TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Gelandang Persija Jakarta Hanif Sjahbandi kecewa usai timnya ditahan imbang Dewa United 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (16/9/2024) malam.
Pada pertandingan kontra Dewa United, Persija langsung menurunkan para pemain andalannya termasuk Ryo Matsumura, Gustavo Almeida, Ondrej Kudela dan Maciej Gajos. Namun hingga berakhirnya babak pertama Persija gagal membuka keran skor.
Menurut Hanif, hasil imbang di kandang sama artinya dengan menelan kekalahan.
“Hasil hari ini buat saya pribadi dan rekan-rekan mengecewakan. Imbang di kandang sama seperti kalah. Ini bukan hasil yang bisa diterima dengan lapang dada,” kata Hanif usai laga.
Berdasarkan statistik jalannya laga, Persija lebih banyak melakukan tembakan yakni 12 kali, dengan dua di antaranya tepat sasaran, namun tim berjuluk ‘Macan Kemayoran’ selalu gagal menciptakan gol.
“Masih banyak kekurangan. Kami banyak peluang tapi gagal menciptakan gol,” ujarnya lagi.
Selanjutnya, Macan Kemayoran akan bersua Persib Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Senin (23/9/2024).
Mantan pemain Arema FC itu mengaku akan memperbaiki kesalahan, khususnya pada tahap penyelesaian akhir.
“Ini jadi koreksi dan pelajaran bagi kami, apalagi pertandingan selanjutnya kami akan menghadapi Persib. Pertandingan ini jadi pelajaran untuk perbaiki kesalahan,” ucap Hanif.