TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE – Pasangan Cristian Gebze dan Kusmanto (KRISTO) menjadi pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Merauke yang pertama mendaftar ke KPU Merauke untuk Pilkada 2024.
Ketua KPU Kabupaten Merauke, Rosina Kebubun dalam sambutannya mengatakan proses pertama oleh KPU setelah menerima dokumen dari bakal calon baik persyaratan pencalonan maupun syarat calon akan dilakukan verifikasi yang pertama diteliti dengan indikator dokumen ada, lengkap, benar, dan sah keabsahannya. Kemudian dokumen syarat calon pribadi dari bakal pasangan calon melalui aplikasi Sistem Informasi Pencalonan dengan indikatornya adalah ada, lengkap, benar, dan sah.
“Yang baru kami lihat adalah ada, selanjutnya diverifikasi tim yakni institusi yang dilibatkan KPU untuk meneliti, memastikan semua dokumen yang disampaikan bakal paslon. Kita akan memastikan kembali kesesuaian yang dimaksud. Jika hasil pemeriksaan lengkap, ada, maka kami akan menerbitkan tanda terima dan jika tidak kami akan terbit akan berikan tanda pengembalian,” terang Rosina dalam sambutannya di Halaman Kantor KPU Merauke, Rabu (28/8/2024).
Jika Bapaslon mendapatkan tanda terima maka bapaslon melanjutkan dengan mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUD Merauke. Sementara verifikasi administrasi dilanjutkan sampai tangga 21 September dan tanggal 22, KPU menetapkan pasangan calon yang akan berkontestasi pada Pilkada. sementara itu tanggal 23 September penarikan nomor urut paslon.
“Tahapan ini masih menyatakan bakal pasangan calon karena paslon akan ditetapkan nanti 22 September 2024. Kami berharap bahwa pesta demokrasi di Kabupaten Merauke adalah pesta demokrasi yang gembira. Kami KPU dalam setiap kegiatan menyampaikan pesan kepada semua pihak bawa pesta demokrasi ini ada pesta gembira tidak boleh ada hujat menghujat dan tidak ada permusuhan. Perbedaan politik itu biasa namun persatuan dan kesatuan harus diutamakan dan menjadi landasan bersama untuk memastikan seluruh proses demokrasi boleh berjalan aman dan lancar,” ujar Rosina.
Setelah diperiksa, dokumen KRISTO dinyatakan memenuhi syarat dan mendapatkan surat tanda terima dan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan ke RSUD Merauke.