BeritaHiburan

Konser DMP di Stadion Bawela Sorong Juga Menggandeng Band Lokal

×

Konser DMP di Stadion Bawela Sorong Juga Menggandeng Band Lokal

Sebarkan artikel ini

TEROPONGNEWS.COM,SORONG- Doorman Project atau DMP, grup band asal melanesia Solomon bakal tampil menghibur warga Kota Sorong, Papua Barat Daya pada Minggu (7/7/2024) di stadion Bawela, Tembok Berlin.

Selaku panitia konser musik, Mananwir Paul Fincen Mayor mengatakan bahwa konser tersebut juga menampilkan sejumlah band lokal seperti Danni Ghaidabo, Gorby TCR, Rocka March Ft. Karaka, dan Dey Family Band, hingga seniman tari.

Paul mengatakan Konser tersebut nantinya akan dibuka oleh Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattaliti sekaligus memberikan sambutan.

“DMP merupakan grup band terbaik nomor 1 musik di wilayah pasifik, dan digandrungi oleh seluruh penduduk Tanah Papua juga di luar Papua, Oleh karena itu kita mengundang DMP supaya membangkitkan jiwa seni orang Papua. Itu tujuannya,”ujar Paul, Selasa (2/7/2024).

Tak hanya DMP, panitia juga menghadirkan penyanyi rapper asal Amerika yaitu OFB Yung dikarenakan musik rapper sangat populer di kalangan anak-anak Papua.

“Konser ini merupakan bagian dalam rangka menyongsong HUT kemerdekaan RI yang ke-79 dan ini momentum yang sangat bagus. Apalagi pejabat tinggi negara datang melihat orang Papua yang ternyata jiwa seninya tinggi, apalagi musisi-musisinya,”jelas Paul.

Menurut anggota DPD RI terpilih Dapil Papua Barat Daya ini, kota Sorong harus tercipta sebagai kota seniman, agar kota tersebut tidak lagi disebut sebagai kota bajingan atau kota yang marak dengan aksi begalnya.

“Kita juga sudah survei, banyak anak-anak Papua yang tidak punya wadah untuk menyalurkan seninya, dan akhirnya mereka terjerumus dalam pergaulan negatif yang berujung pada kriminalitas,”ungkap Paul.

Paul menambahkan, terkait dengan agenda kunjungan ketua DPD RI selain membuka konser musik DMP, juga akan meninjau stand UMKM mama-mama Papua di sekitar stadion Bawela, melakukan pertemuan Gubernur, Walikota, dan Forkopimda rangka dengar pendapat. ‘

Kemudian, La Nyalla juga akan melakukan peletakan batu pertama SMK Papua bangkit, dan peletakan batu pembangunan sekolah bola kaki Belanda di Saoka.

“Beliau juga akan mengikuti jalan santai yang digelar umat muslim di kota Sorong pada peringatan 1 Muharam atau tahun baru Islam 2024,”pungkasnya.