TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Selama pagelaran Piala Dunia U-17 2023, penumpang Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) mengalami tren kenaikan penumpang sejak 10 November 2023 lalu. Hal ini karena Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat digunakan sebagai salah satu venue dalam ajang tersebut.
Corporate Secretary PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) Eva Chairunisa menyampaikan, karena adanya kenaikan penumpang. Pihaknya kini sudah menambah rute perjalanan saat berlangsungnya Piala Dunia U-17.
“Sebelumnya perjalanan KCJB hanya 18 di hari biasa dan 25 di week end. Saat ini perjalana di week end menjadi 36 perjalanan dan hari biasa 28 perjalanan,” ujar Eva saat ditemui di Stasius Kereta Cepat Halim, Cawang, Jakarta Timur, Selasa (14/11/2023).
Kemudian, Eva mengungkapkan, rata-rata penumpang yang berangkat dari Stasiun Halim di akhir pekan sudah mencapai 21.312 jiwa. Lalu, pada hari biasa seperti Senin hingga Jumat sebanyak 18.000 jiwa.
Ia mengaku, akan mengevaluasi terkait dengan perjalanan kereta cepat yang sudah beroperasi. Sebab, adanya peningkatan pengguna Kereta Cepat Woosh.
“Kami memang melihat peningkatan dari jumlah pengguna jasa Kereta Cepat Woosh ini melalui evaluasi harian kami, Ini sangat signifikan setiap minggunya,” jelas Eva.
Lebih lanjut, Eva menjelaskan, dirinya belum bisa memastikan terkait degan adanya penambahan jumlah perjalanan kereta cepat atau tidak. Sebab, Piala Dunia U-17 2023 masih akan berlangsung sampai Desember 2023 mendatang.
“Sehingga memang sejak tanggal 17 Oktober kemarin dioperasikan, ini belum satu bulan, awal dioperasikan itu hanya 14 perjalanan sekarang sudah menjadi 36 perjalanan di weekend,” tandasnya.