TEROPONGNEWS.COM, MERAUKE- Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) Papua Selatan mulai menggiatkan program pembinaan rohani bagi siswa jenjang SD, SMP, SMA dan SMK.
Pembinaan rohani akan dilakukan setiap tiga bulan dalam rangka pembentukan iman dan karakter bagi generasi Kristen di Papua Selatan. Perdana program ini dimulai di Kota Merauke dan akan dilanjutkan di wilayah lainnya.
“Pembinaan rohani di gereja dengan ibadah, dengar firman Tuhan dan menyanyikan lagu pujian. Supaya ada anak-anak tidak hanya berpikir soal kesibukan duniawi saja tapi ada didikan spiritual,” ujar Ketua Yayasan YPK Papua Selatan Soleman Jambormias, Kamis (26/7/2023) di Gereja Petra.
Harapannya, semakin dibentuk spiritual anak, dalam perkembangannya akan mampu membedakan dan menghindari kenakalan atau perbuatan tidak terpuji.
Pihak Yayasan YPK juga berencana akan mengadakan ibadah rutin setiap minggu di sekolah-sekolah yayasan kristen agar siswa lebih memahami tentang ajaran agama dengan melaksanakan perintah agama dan menjauhi setiap larangannya.
“Nanti setiap minggu kita akan udang pendeta untuk melakukan ibadah di sekolah-sekolah, ” sambung Soleman.
Total keseluruhan siswa YPK di Papua Selatan sebanyak 7000 lebih terdiri dari 2 SMA, 1 SMK, 5 SMP dan 38 SD.