TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA – Partai Amanat Nasional (PAN) kembali menggelar acara Birukan Langit Indonesia Stage (BLIS) bertemakan #BanggaProdukLokal dengan menggandeng Deni Caknan sebagai musisi kenamaan Indonesia.
Wakil Ketua Umum Perempuan Amanat Nasional (PUAN) Putri Zulkifli Hasan mengatakan, BLIS akan hadir di 13 titik lokasi dan rencananya digelar pada 29 April 2023 bertempat di Stadion Manguharjo, Sleman, Yogyakarta.
“Lokasi pertama tanggal 29 April di Sleman, di stadion manguwuharjo kita bakal ambyar bareng,” ucap Putri di kantor DPP PAN, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Senin (13/3/1023).
Tak hanya itu, acara ini juga dikemas semenarik dengan menggandeng UMKM lokal yang ada di setiap lokasi.
Putri menjelaskan alasannya menggandeng Deni Caknan sebagai guest star lantaran ingin menarik penonton yang didominasi kaum milenial.
“Setelah press con kita buka presale tiket dengan harga yang super murah cuma Rp12 ribu rupiah aja, jadi harus buru-buru,” kata Putri memungkasi.
Disisi bersamaan, Deni Caknan mengungkapkan alasannya ingin bekerjasama lantaran Zulkifli Hasan sebagai Ketum PAN yang mengundang langsung untuk memeriahkan acara tersebut.
“Sebenernya dari awal tuh udah diurus sama management, balik lagi yang minta bapak sendiri, akhirnya maju dan makan bareng saya bilang siap pak untuk menghibur masyarakat Indonesia,” papar Deni.
Adapun harga tiket presale acara tersebut hanya dibanderol sebesar Rp12 ribu. Acara tersebut juga dihadiri kader selebriti yang tergabung di PAN, Uya Kuya, Verrel Bramasta dan Eli Sugigi.