TEROPONGNEWS.COM,SORONG – Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan meletakkan batu pertama pembangunan gedung sekretariat Ikatan Keluarga Flobamora Nusa Tenggara Timur (IKF-NTT) kota Sorong, yang berlokasi di jalan F. Kalasuat Malanu, kota Sorong, Selasa (14/12/2021)
Pantauan media ini, saat melakukan peletakan batu pertama Gubernur Papua Barat didampingi ketua IKF kota Sorong, Martinus Lende Mere, Ketua IKF Papua Barat,Dandim 1802/Sorong, Kapolres Sorong Kota, dan pengurus IKF kota Sorong.
Ketua IKF Kota Sorong, Martinus Lende Mere dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Gubernur Papua Barat dan rombongan yang telah berkontribusi untuk pembangunan gedung sekretariat IKF Kota Sorong.
“Saya selaku ketua IKF kota Sorong sekaligus ketua panitia pembangunan gedung sekretariat Flobamora, mengucapkan terima kasih kepada bapak Gubernur Papua Barat karena telah memberikan dana pembangunan gedung sebesar Rp 1 Milyar,” ujar Martinus Lende Mere.
Dijelaskan Martinus, pembangunan gedung sekretariat ini secara fisik akan menelan dana sebesar Rp 2,8 Miliar.
“Gedung ini tidak hanya sekretariat tapi akan jadi gedung serba guna dan dipakai oleh warga Flobamora apabila ada acara. Karena gedung ini panjangnya 40 meter, lebar 15 meter, dengan bangunan dua lantai, “terangnya.
Sementara itu, Gubernur Papua Barat Drs. Dominggus Mandacan dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan adanya kantor atau sekretariat di IKF Kota Sorong, maka kepengurusannya akan semakin jelas.
“Dalam membangun organisasi yang lebih maju, salah satunya adalah dengan membangun gedung sekretariat yang permanen. Diharapkan dengan adanya pembangunan gedung atau sekretariat ini dapat memberi bantuan dalam menyelesaikan permasalah atau konflik, sehingga tidak lagi berurusan di kepolisian, “jelasnya.
Gubernur juga turut mengajak warga Flobamora untuk menjunjung toleransi dan hidup berdampingan damai dengan suku Papua maupun Nusantara.