Berita

PLN UP3 Sorong Bantu Kompor Induksi kepada Pelaku UMKM di Raja Ampat

×

PLN UP3 Sorong Bantu Kompor Induksi kepada Pelaku UMKM di Raja Ampat

Sebarkan artikel ini
Foto bersama bupati Raja Ampat, PLN UP3 Sorong dan par pelaku usaha di Raja Ampat. Foto Aken/TN

TEROPONGNEWS.COM, RAJA AMPAT- PT.PLN area Sorong Raya, Bintuni, Kaimana, Fakfak melakukan kegiatan Corporate Social Responcibility (CSR) dengan menyumbangkan Kompor Induksi kepada pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Waisai Raja Ampat, Kamis (16/9/2021).

“Ini adalah kegiatan CSR dari PLN UP3 Sorong, dimana kita memberikan bantuan berupa kompor induksi kepada para pelaku usaha mikro kecil menengah di Waisai Raja Ampat, karna bagi kami UMKM itu adalah garda terdepan untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” ujar kepala PT.PLN area Sorong Raya, Bintuni, Kaimana, Fakfak,” Martha Adi Nugraha.

Sementara itu bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE, menyambut niat baik pihak PLN UP3 Sorong dan memberikan apresiasi atas perhatian kepada para pelaku UMKM di Raja Ampat.

“Kami tentunya menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada pihak PT PLN yang sudah memberikan perhatian kepada para pelaku usaha UMKM di Raja Ampat, dengan memberikan bantuan berupa kompor induksi guna meningkatkan ekonomi masyarakat,” tandas bupati Faris Umlati.

Menurutnya, PLN hadir di Raja Ampat bukan sekedar memberikan ketersediaan listrik di wilayah Raja Ampat dan memberikan Raja Ampat menjadi terang pada malam hari, namun PLN Hadir juga untuk membantu masyarakat di Raja Ampat dengan memperhatikan usaha-usaha kecil para pelaku usaha yang ada.

4961
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.