Berita

Ini Akibat Pembangunan Lapak di Areal Parkir Pasar Higienis Ternate

×

Ini Akibat Pembangunan Lapak di Areal Parkir Pasar Higienis Ternate

Sebarkan artikel ini
Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate, Fahruddin Ginting. Foto-Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, TERNATE – Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate, Fahruddin Ginting menyatakan, akibat pembangunan lapak pedagang di areal parkir Pasar Higienis oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) setempat, menyebabkan terjadi penumpukan mobil di tepi jalan.

1514
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Karena tempat parkir di dalam kawasan terminal sudah dialihfungsikan oleh Disperindag sebagai tempat para pedagang musiman,” tegas dia kepada wartawan, di Ternate, Selasa (4/5/2021).

Menurut Fahruddin, pembangunan lapak di depan maupun areal parkir Pasar Higienis merupakan inisiatif Disperindag.

Padahal, kata dia, itu bagian dari tugas Dishub memiliki punya kewenangan melakukan penagihan karcis parkir, dan hak kendaraan roda dua maupun empat untuk parkir di kawasan tersebut.

“Jadi, jika masyarakat tidak tahu, yang pasti maka imbasnya di Dishub. Padahal semua itu kebijakan Disperindag sesuka hati, tanpa melakukan koordinasi dengan kami,” tandas dia.