Bertambah 93, Total Pasien Sembuh Covid-19 Di Kota Sorong Jadi 1.994 Orang

Update terbaru kasus COVID-19 di kota Sorong. (Foto:Ist/TN)

TEROPONGNEWS.COM,SORONG -Sebanyak 93 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh. Dengan jumlah tersebut, total kesembuhan di Kota Sorong bertambah menjadi 1.944 orang.

Selain itu, terdapat penambahan kasus terkonfirmasi positif baru sebanyak 35 orang, sehingga total kasus terkonfirmasi positif hingga kini sebanyak 2.197 orang.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Sorong, Ruddy R. Laku, S.Pi,.MM, Senin (16/11/2020) mengatakan, penambahan tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan sampel swab yang diterima tim Satgas Covid-19 Kota Sorong sebanyak 61 sampel.

“Saat ini sedang dilakukan penanganan terhadap Orang Tanpa Gejala (OTG) di Diklat Kampung Salak berjumlah 25 orang. Kemudian, sampel yang sementara diproses di laboraturium Makassar saat ini berjumlah 134 sampel,” urai Jubir.

Selain itu, kata jubir, terdapat juga penambahan dua pasien positif Covid-19 dan satu pasien probable yang meninggal dunia. Dengan demikian, total pasien meninggal positif berjumlah 33 orang dan meninggal probable berjumlah delapan orang.

Berikut data ketikaseluruhan perkembangan data Covid-19 di Kota Sorong :

(1) Kontak erat Total = 7.379 Proses karantina = 67 Discharded = 7.312

(2) Suspek Total = 958 Dalam pemantauan = 171 Sedang dirawat = 10 Discharded = 777

(3) Probable = 5 Total = 5

(4) Hasil pemeriksaan Terkonfirmasi = 2.197 Negatif = 5.381 Sembuh = 1.944

(5) Pasien Meniggal: RT-PCR(+) = 33 RT-PCR(-) = 7 Probable suspek = 8

Sementara itu,terkait Peraturan Walikota (Perwali) Sorong Nomor 17 Tahun 2020 tentang protokol kesehatan, jumlah pelanggaran hingga saat ini sebanyak 4.387 pelanggaran, dan jumlah denda yang sudah disetor ke Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) sebanyak Rp70.300.000.