Berita

Ini Salah Satu Misi Pemprov Kembangkan Perekonomian di Sulsel

×

Ini Salah Satu Misi Pemprov Kembangkan Perekonomian di Sulsel

Sebarkan artikel ini
Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, saat menghadiri Road to Indonesia Investment Day (IID) 2020 South Sulawesi secara virtual, Selasa (20/10/2020). Foto-Ist/TN

TEROPONGNEWS.COM, MAKASSAR – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyatakan, salah satu misi Pemerintah Provinsi Sulsel adalah, pengembangan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi produktif baru.

1544
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Pengembangan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi produktif baru menjadi salah satu misi Pemprov Sulsel, dalam hal peningkatan investasi dengan beragam potensi peluang investasi yang ada di Sulawesi Selatan,” pungkasnya kepada wartawan, di Makassar, Kamis (22/10/2020).

Orang nomor dua di Sulsel ini menambahkan, berbagai inovasi terus dilakukan dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi investor di Sulsel.

“Diantaranya, layanan terpadu satu pintu, pengiriman tunggal online (OSS), layanan cepat tepat dan transparan, jaminan kepastian dan keamanan bisnis dan lainnya,” tambahnya.

“Dalam hal investasi kearifan lokal, kita juga membangun karakter yang bisa maju bersama, agar tidak menimbulkan adanya gesekan antara penduduk lokal dan tamu dari mancanegara, sehingga bisa mendorong terciptanya kolaborasi yang kedepannya saling membangun dan besar bersama,” ujar Wagub.