Berita

Sebagai Partai Non Seat, PDI Perjuangan Juga Rekomendasikan Pasangan AFU-ORI

×

Sebagai Partai Non Seat, PDI Perjuangan Juga Rekomendasikan Pasangan AFU-ORI

Sebarkan artikel ini
Penyerahan rekomendasi dari partai PDI Perjuangan yang diterima oleh bakal calon bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati. Foto ist.

TEROPONGNEWS.COM, JAKARTA- Selain enam partai politik pengusung pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati dan Orideko Iriano Burdam maju dalam Pilkada Raja Ampat 09 Desember 2020 mendatang, satu partai non seat di Raja Ampat, yaitu PDI Perjuangan juga merapatkan barisan mendukung pasangan dengan jargon FOR 4 itu.

1422
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

Setelah diputuskan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Pilkada serentak tahun 2020 yang diusung oleh PDI Perjuangan secara virtual bersama DPP PDIP. Meskipun hanya sebagai partai non seat di kabupaten Raja Ampat, namun melalui instruksi DPP PDIP maka DPC PDIP Raja Ampat memberikan dukungan sekaligus menyerahkan juga rekomendasi kepada kandidat pasangan AFU-ORI (FOR 4). Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh ketua DPC PDIP kabupaten Raja Ampat, Musa Fakdawer, di hotel Santika, kawasan Slipi Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (28/8/2020).

“Setelah diputuskan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Pilkada serentak tahun 2020 yang diusung oleh PDI Perjuangan secara virtual bersama DPP PDIP 27 Agustus kemarin, maka PDIP sebagai partai non seet di Raja Ampat, atas instruksi DPP PDIP, segera mendukung pasangan Faris Umlati dan Orideko Burdam untuk maju dalam Pilkada Raja Ampat, Desember 2020 mendatang,” ujar ketua DPC PDIP Raja Ampat, Musa Fakdawer.

Penyerahan rekomendasi dari DPP PDIP melalui DPC PDIP Raja Ampat kepada pasangan AFU-ORI, setelah mempelajari, mengefaluasi secara saksama dan melalui kepentingan partai secara umum, melalui rapat bersama DPP PDIP secara virtual, maka PDIP merekomendasikan Abdul Faris Umlati dan Orideko Iriano Burdam, sebagai calon bupati dan wakil bupati Raja Ampat.

Juga menginstruksikan DPC PDIP Raja Ampat untuk bersama mendaftarkan pasanban AFU dan ORI di KPU Raja Ampat, menginstriksikan seluruh kader, pengurus, aktivis dan anggota DPC PDIP Raja Ampat agar mengamankan, menjalankan dan memperjuangkan pasanhan AFU-ORI menjadi bupati dan wakil bupati periode 2020-2025.