Sisihkan Gajinya, Anggota DPRD Kabupaten Sorong Ini Bagikan Bama Ditengah Wabah Corona

Salah seorang warga di Jalur B Aimas Unit 1 Kelurahan Malawili, menerima bantuan paket bama dari Nurtina Lasaka (baju merah, berkacamata), Kamis (16/4/3020). Foto: Tantowi/TN

Aimas, TN – Pandemi virus Corona yang berdampak pada melemahnya perekonomian masyarakat, mengusik naluri kemanusiaan Nurtina Lasaka, salah seorang anggota DPRD Kabupaten Sorong.

Sebagai wujud empati dan perhatiannya terhadap warga golongan ekonomi bawah, politisi asal Partai PDI Perjuangan ini menyisihkan gajinya sebagai Anggota DPRD Kabupaten Sorong, untuk dibelikan bahan makanan dan dibagikan ke masyarakat kurang mampu.

“Ini bukan uang APBD, tapi saya beli murni dari gaji saya sebagai anggota dewan,” kata Nurtina, saat membagikan paket bama ke warga kurang mampu di lorong Kakaktua, Jl Wortel Malasom, Kamis (16/4/2020).

Sedikitnya ada 150 paket bama yang berisi beras, minyak, kopi, teh, gula dan mie instan yang dibagikan Nurtina. Bukan hanya di Kelurahan Malasom, paket bama ini juga dibagikan kepada para janda tua yang miskin dan kaum dhuafa lain di Kelurahan Malawele dan Malawili.

“Saya tidak bisa memberi banyak, secukupnya sebatas kemampuan saya. Tolong jangan dilihat nilainya, tapi inilah bentuk perhatian saya terhadap masyarakat yang telah memberikan amanah kepada saya untuk duduk di kursi dewan,” kata Nurtina.

Mujayanah dan Mujiati, janda kakak beradik yang tinggal di rumah papan tengah ladang, tak luput dari perhatian Nurtina Lasaka.

Akmadi, Lurah Malasom yang ikut mendampingi anggota Fraksi PDI Perjuangan ini berbagi dengan warganya, mengapresiasi apa yang telah dilakukan Nurtina. Kata Akmadi, saat ini banyak warganya yang kesulitan secara ekonomi akibat Pandemi Corona.

“Disaat warga susah dan membutuhkan bantuan, Alhamdulillah Bu Nurtina mau turun membantu. Anggota dewan seperti yang patut menjadi contoh, hadir ditengah masyarakat disaat dibutuhkan,” kata Akmadi.

Dari catatan yang dia simpan, Nurtina adalah satu-satunya anggota DPRD Kabupaten Sorong yang aktif turun melaksanakan aksi sosial di Daerah Pemilihan (Dapil)-nya. Padahal, di Dapil 1 Aimas, ada 8 orang politisi yang duduk lembaga DPRD.

“Dulu ketika musim kampanye, saya perhatikan banyak caleg yang turun di Dapil 1, tapi sekarang kok jarang ada lagi. Selain Bu Tin, hanya beberapa nama saja yang saya lihat ada kegiatan turun ke warga, disaat wabah Corona ini,” ujar Akmadi, yang juga Ketua Perguruan Pencak Silat Pagar Nusa Kabupaten Sorong ini.

Sementara selama membagikan paket bama, Nurtina yang didampingi sejumlah relawan, tetap menjalankan protokoler pencegahan virus Corona. Nurtina mendatangi ke setiap rumah warga yang berhak menerima bantuan, untuk menyerahkan paket tersebut.

“Lebih baik saya yang berjalan mendatangi rumah warga, daripada saya mengundang mereka disatu tempat, yang akhirnya menimbulkan kerumunan massa,” ujar Nurtina.