Pilkada Bintuni, Piet-Matret Terima Surat Tugas DPP Golkar

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati petahana Kabupaten Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw, MT - Matret Kokop, SH (Piet-Matret). Foto-Ist/TN

Bintuni,TN – Surat tugas Partai Golkar yang selama ini menjadi teka-teki publik di Kabupaten Teluk Bintuni dan Provinsi Papua Barat akhirnya terjawab sudah.

Dewan Pimpinan Pusat Partai Golongan Karya (DPP Golkar) memberikan surat tugas kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati petahana Kabupaten Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw, MT – Matret Kokop, SH (Piet – Matret).

Surat tugas dengan nomor: B-198/GOLKAR/III/2020 tanggal 20 Maret 2020 tentang penetapan sementara calon kepala daerah Kabupaten Teluk Bintuni dengan syarat dan penugasan dari Partai Golkar.

Inilah surat tugas dengan nomor: B-198/GOLKAR/III/2020 tanggal 20 Maret 2020 tentang penetapan sementara calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Kabupaten Teluk Bintuni, yakni Ir. Petrus Kasihiw, MT-Matret Kokop, SH (Piet-Matret). Foto-Ist/TN

“Sehubungan dengan hal tersebut, maka Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar menetapkan sementara Sdr Petrus Kasihiw sebagai calon kepala daerah, berpasangan dengan Sdr Matret Kokop sebagai calon wakil kepala daerah Kabupaten Teluk Bintuni yang diusung Partai Golkar dalam Pilkada serentak tahun 2020,” tegas DPP Golkar dalam surat tugas yang ditandatangani Ketua Umum, Airlangga Hartanto dan Sekjen, Lodewijk F. Paulus yang ditujukan kepada Ketua DPD Partai Golkar Teluk Bintuni.

DPP Golkar memberikan syarat dalam isi surat tugas itu untuk membangun komunikasi dengan partai lain supaya berkoalisi agar dapat memenuhi/ memantapkan persyaratan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Calon Bupati Teluk Bintuni, Ir Petrus Kasihiw MT kepada media ini via seluler, Rabu (1/4), membenarkan surat tugas DPP Golkar telah diterima bersama pasangannya, Matret Kokop tanggal 29 Maret 2020.

“Ya, kami (Piet – Matret) sudah terima surat tugas dari DPP Golkar untuk bersama-sama parpol lain untuk bertarung dalam pilkada serentak di Kabupaten Teluk Bintuni,” kata ketua DPD Partai NasDem Teluk Bintuni itu.

Bupati petahana Teluk Bintuni itu menyampaikan terima kasih kepada DPP Partai Golkar dan jajaranya yang telah mempercayakan paslon Petrus Kasihiw – Matret Kokop untuk memimpin kabupaten penghasil migas ini satu periode lagi.

“Ucapan terima kasih kami kepada Bapak Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartanto bersama jajaran, Ketua DPD I Provinsi Papua Barat dan Ketua DPD II Kabupaten Teluk Bintuni,. Saya bersama Pak Matret siap melaksanakan amanah partai yang telah diberikan bersama-sama partai lain untuk memenangkan pilkada di Teluk Bintuni nanti,” ujarnya penuh semangat.

Karena lanjut Petrus, hal ini sudah menjadi komitmen politik dirinya bersama pasangannya dengan partai berlambang pohon beringin itu yang telah ditandatangani.

Sebagai calon bupati yang didukung Golkar, Petrus Kasihiw siap maju bersama-sama dengan partai ini mewujudkan pembangunan masyarakat Teluk Bintuni yang lebih sejahtera dan Madani.