Berita

Pemprov Jamin Semua Pembiayaan Pasien C-19 di Papua

×

Pemprov Jamin Semua Pembiayaan Pasien C-19 di Papua

Sebarkan artikel ini
Jubir Satgas C-19 Papua, dr Silwanus Sumule, Sp.OG (K)

Jayapura, TN – Pemerintah Provinsi Papua menjamin semua pembiayaan baik itu perawatan, pengobatan, pemulasaran jenasah korban C-19 di Provinsi Papua.

1381
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Semua yang terkait dengan pembiayaan di jamin oleh pemerintah,” kata Jubir Satgas C-19 Papua, dr Silwanus Sumule, Sp.OG (K), Sabtu siang.

Ia menjelaskan, secara teknisnya, terkait jaminan pembiayaan ini akan didata untuk seluruh Kabupaten/kota yang ada di provinsi papua. “ Jadi hari ini dilakukan mapping data penerima Jaminan Sosial Dampak Covid 19 antara Pemprov Papua, Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura,” katanya.

Lanjutnya, jikapun ada diantara pasien yang telah menggunakan BPJS maka pemerintah akan menambah sisa kekurangan pembiayaan di Rumah Sakit.

“Bila ada yang kurang-kurang pasti kami akan tutupi, dan bila ada yang tidak di jamin dalam BPJS kami akan tutupi, dan proses ini sudah lama kita jalankan lewat program kita kartu Papua sehat,” kata Sumule.

Terkait dengan tenaga medis, Sumule menyebut pemerintah Papua saat ini tengah menyiapkan regulasi Insentif terhadap paramedis yang menangani Covid 19 dan menyiapkan tempat penginapannya.

“Sejak kemaren pemprov itu sudah menyiapkan satu hotel untuk menampung semua tenaga kesehatan yang bekerja,” katanya.

Memang sejauh ini, Pemprov baru memesan satu hotel untuk paramadis dari RS Bhayangkara, namun ia menegaskan, Pemprov siap bahkan telah menyampaikan ke RS yang ada di Kota Jayapura terkait penginapan khusus paramedic ini.

“Inikan tergantung permintaan ya.., karena kemaren yang meminta itu RS bhayangkara makanya kami siapkan, kalau nantinya ada RS lain yang juga minta kita akan sesuaikan lokasi hotelnya biar dekat dengan RS tersebut,” jelasnya.