Berita

149 Kali Gempa Susulan di Kota Jayapura, Tak Berpotensi Tsunami

×

149 Kali Gempa Susulan di Kota Jayapura, Tak Berpotensi Tsunami

Sebarkan artikel ini

TEROPONGNEWS.COM, JAYAPURA – Badan Meterologi dan Krimitologi dan Geofisika (BMKG) Jayapura mencatat sebanyak 147 gempa susulan pasca gempa 5,6 magnitudo yang mengguncang Kota Jayapura pada 1 Januari 2023. Gempa tersebut sama sekali tidak berpotensi tsunami.

Kepala BMKG Jayapura, Heri Purnomo mengatakan, fenomena pasang surutnya air laut tersebut merupakan hal biasa.

Lanjutnya, ketingian air laut pada 3 Januari 2023 mencapai 0,2 meter, kemudian surutnya pada 4 Januari 2023 mencapai 1,2 meter merupakan fenomena gravitasi air laut pasca gempa bumi. Hal itu, kata Heri, tidak berpotensi tsunami sehingga warga tidak perlu panik namun tetap waspada.

4908
Mana Calon Gubernur Papua Barat Daya Pilihan Anda yang Layak?

 www.teropongnews.com sebagai media independen meminta Anda untuk klik siapa calon yang digadang-gadang oleh Anda untuk dipilih dan layak jadi calon Gubernur Papua Barat Daya Periode 2024-2029,  kemudian klik Vote pada bagian paling bawah ini.

“Aktifitas gravitasi air laut ini bukan dari aktifitas gempa bumi,”sebut Heri dalam keterangannya yang diterima teropongnews.com, Rabu (4/1/2023).

BMKG menghimbau warga untuk tetap tenang dan tidak terpancing dengan informasi hoax yang beredar dari sumber-sumber yang tidak kredibel.

“Tetap tenang dan ikuti terus kanal BMKG melalui aplikasi Info BMKG, kanal sosial BMKG yang terverifikasi dan website resmi BMKG www.bmkg.go.id untuk mendapatkan informasi yang akurat,”imbaunya.